Konfigurasi Asterisk (VOIP) di Server Linux


Selamat Pagi. Kali ini saya akan share tentang VoIP (Voice over Internet Protocol) adalah teknologi yang memungkinkan percakapan suara jarak jauh melalui media internet. Data suara diubah menjadi kode digital dan dialirkan melalui jaringan yang mengirimkan paket-paket data, dan bukan lewat sirkuit analog telepon biasa (wikipedia, VoIP saya kali ini menggunakan paket aplikasi asterisk sebagai server service. dan sistem operasi saya kali ini menggunakan Zorin os 9 (OS Laptop saya). konfigurasi kali ini sama saja jika dilakukan baik di debian, ubuntu, atau sistem operasi jaringan lainnya. Langsung saja berikut step konfigurasi dan installasinya.




Pertama install dulu paket asterisk
# apt-get install asterisk

kemudian untuk konfigurasinya file pertama adalah /etc/asterisk/sip.conf
# nano /etc/asterisk/sip.conf
Tambahkan dibarisan paling bawah

[general]
port = 5060
bindaddr = 0.0.0.0
context = others

[7645]
type=friend
context=myphones
secret=rahasia
host=dynamic

[7777]
type=friend
context=myphones
secret=1234
host=dynamic

Keterangan :

  • [7777] dan [7645] merupakan identitas nomor telepon.
  • secret=rahasia adalah passwordnya


 Kemudian file konfigurasi ke-2 /etc/asterisk/extensions.conf
# nano /etc/asterisk/extensions.conf

Tambahkan dibaris paling bawah

[others]
[myphones]
exten => 7645,1,Dial(SIP/7645)
exten =>; 7777,1,Dial(SIP/7777)

Keterangan :
  • [myphones] : Nama context yang akan sudah kita isikan untuk client
  • [others] : Nama context pada server
  • exten : Sintaks untuk pemberian ekstensi pada nomer
  • 7645 dan 7777 : Nomer telepon user
  • ,1 : Prioritas nomer dalam melakukan panggilan
  • Dial : Ekstensi untuk melakukan panggilan
  • (SIP/) : Nomer SIP dalam melakukan panggilan.

Setelah konfigurasi selesai tinggal kita restart asterisk nya.
# /etc/init.d/asterisk restart

kemudian konfigurasi VoIP di Client. Aplikasi VoIP di Client dapat menggunakan Zoiper dapat mengdownload sendiri di situs resminya http://www.zoiper.com/en dan kali ini client saya adalah 1 laptop (dengan nomor SIP 7645) dan 1 Android (dengan nomor SIP 7777). Oh ya PC Server saya dengan IP 10.5.50.9.
langsung saja jika sudah install. pertama konfigurasi di PC Laptop Client.
Klik Setting -> Create a new account -> pilih SIP lalu isi sesuai konfigurasi kalian.
lalu di client Android
 buka tab config
 kemudian add account pilih manual configuration
 lalu pilih sip
 dan untuk sip account isi sesuai konfigurasi anda
account name isi sesuai nama anda atau terserah
host diisi sesuai IP server VoIP
username diisi sesuai nomor telepon dalam SIP Server tadi
password di isi sesuai password username tadi (secret)
 setelah itu pastikan username is ready
 lalu coba untuk memanggil ke client lain
tara sudah bisa komunikasi dengan jaringan (GRATIS)

Selamat Mempraktikkan :D semoga bermanfaat

1 Response to "Konfigurasi Asterisk (VOIP) di Server Linux"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel